Sabtu, 28 November 2009

Lagi, Software Bermasalah !!!

LONDON - Ponsel anyar Sony Ericsson Satio dan Aino dikabarkan mengalami masalah pada softwarenya. Beberapa pengguna Aino bahkan mengalami kesulitan menggunakan fasilitas layar sentuhnya.

"Kami sedang bekerja memperbaik itu secepat mungkin. Pengaruh isu ini hanya terjadi di sebagian kecil pengguna di Inggris," ungkap juru bicara Sony Ericsson Mathias, seperti dikutip GSM Arena, Minggu (29/11/2009).

"Aino dan Satio adalah produk kunci Sony Ericsson dalam kuartal akhir. Masalah ini tidak akan memburuk. Mereka punya beberapa hari untuk menuntaskan isu ini, bukan dalam minggu." tambah Analis Konsultan CCS Insight Geoff Blaber.

Sementara itu, Sony Ericsson mengalami kerugian sebesar USD 297 juta pada kuartal ketiga dan bahkan mereka belum memperoleh keuntungan sejak kuartal pertama 2008. Ponsel cerdas dengan fasilitas internet menjadi cara yang ampuh bagi vendor tersebut membalikkan keadaan. Apalagi mereka tergusur posisinya dari Blackberry besutan RIM dan iPhone milik Apple.



Selengkapnya...

Senin, 23 November 2009

Ini Dia 'Michael Jordan' Barcelona

Barcelona - Pelatih Barcelona, masih dibuat ketar-ketir dengan kondisi skuadnya jelang laga melawan Inter Milan. Dia sangat menantikan satu pemain yang cukup mempengaruhi kualitas Blaugrana layaknya Michael Jordan di masa kejayaan Chicago Bulls.

Barca akan melakoni laga kandang melawan Inter di Camp Nou pada Selasa (24/11/2009) waktu setempat. Selain mempertemukan dua tim jawara Spanyol dan Italia, partai tersebut juga akan cukup seru terkait dengan ketatnya persaingan di Grup F Liga Champions.

Namun kabar buruk menghinggapi kubu tuan rumah. Deretan pemain yang kurang bugar juga bertambah karena Eric Abidal dan Yaya Toure disebut Reuters tengah terkena virus H1N1, sementara Zlatan Ibrahimovic dan Lionel Messi juga masih belum dapat dipastikan dapat bermain atau tidak.

Khusus untuk Messi, keberadaannya benar-benar mendapat perhatian lebih dari Guardiola. Pemain internasional Argentina ini dinilainya cukup berpengaruh terhadap kualitas permainan El Barca.

Guardiola pun sangat menantikan lampu hijau dari tim medis untuk dapat menurunkan pemain yang disebutnya sebagai Michael Jordan-nya Barca itu. Seperti diketahui, Jordan yang merupakan legenda NBA tersebut merupakan pemain yang cukup berperan dalam membawa Chicago Bulls merajai NBA pertengahan 1990-an.

"Saya berharap kami dapat menang. Dia merupakan yang terbaik dan tanpanya jelas kami kehilangan kualitas kami seperti Bulls yang kalah ketika Jordan tidak bermain atau seperti LA Lakers ketika (Kobe) Bryant tidak ada," tuturnya di AP.

"Namun jika kami gagal bukan berarti karena Messi tidak ada, namun karena kami tidak mampu melakukannya dengan benar. Saya masih belum tahu apakah Leo dan Ibra akan tetap berada di sana namun kami akan bermain dengan pemain-pemain yang ada."

Messi
sendiri sebelumnya telah mengeluarkan penyataan untuk membesarkan hati rekan-rekannya seandainya nanti dia gagal tampil.



Selengkapnya...

Rabu, 18 November 2009

Siapakah Klub Bertabur Mahkota di Tahun 2009???

BARCELONA - Satu gelar lagi, Barcelona akan menjadi klub dengan prestasi sempurna sepanjang 2009. El Barca sangat berambisi menyandingkan lima gelar. Tambahan satu tropi adalah menjadi juara pada Kejuaraan Dunia Antar-Klub di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Desember mendatang.

Sebelumnya, El Barca sudah merengkuh mahkota La Liga, Copa del Rey, Liga Champions dan Supercopa Spanyol. Selain fokus ke La Liga dan Liga Champions, kiper Barcelona Victor Valdes menegaskan rekan satu timnya juga berharap menjadi juara dunia. Bila terealisasi, Barcelona sempurna di 2009. Tropi kejuaraan dunia atau Intercontinental Cup merupakan satu-satunya yang belum ada di lemari piala Barcelona. El Barca dua kali tampil di kejuaraan dunia, namun pulang tanpa gelar. Kali ini, tidak ada alasan pulang tanpa gelar lagi.

"Saya bisa meyakinkan Anda, kami akan akan habis-habisan di kejuaraan dunia. Baik saya maupun sebagian besar rekan-rekan yang telah memenangkan gelar ini akan tampil maksimal. Kami telah membuat kesalahan di masa lalu dan tidak mau mengulangi itu lagi," katanya Valdes kepada Sport seperti dilansir Goal, Selasa (18/11/2009).

"Mengangkat tropi ini menjadi istimewa karena Barcelona belum pernah memenangkannya. Selain itu, memenangkan kejuaraan dunia akan berujung pada kesempurnaan di 2009," tegasnya.

Barcelona memiliki tugas lebih berat sebelum menuju Uni Emirat Arab. Mengamankan tempat di babak 16 besar Liga Champions menjadi harga mati bagi Barcelona. Valdes mengatakan pelatih Barcelona Josep Guardiola memberikan sentuhan dengan baik tentang pentingnya setiap tanggung jawab.

"Pelatih meminta kami mengingat kesulitan dan semua orang harus tahu tim ini akan memberikan segalanya di dua pertandingan sisa," pungkas Valdes.



Selengkapnya...

Sabtu, 14 November 2009

Nani Dicari Disana-sini

Siapa yang tidak kenal dengan pemain yang satu ini. Pemain muda asal Portugal ini begitu bersinar kala bergabung dengan Manchester United. Namun akhir-akhir ini pemain yang berusia 22 tahun itu mulai meredup, karena sering duduk di bangku cadangan. Apakah Nani sudah tidak betah di Manchester United???

Manchester - Dua raksasa Italia, Juventus dan AC Milan mulai mengendus keretakan hubungan antara gelandang Manchester United, Nani, dengan sang pelatih, Sir Alex Ferguson.

Menurut The Sun, Kendati jarang dimainkan, Juventus dan AC Milan cukup puas dengan permainan Nani dan yakin pemain Portugal itu bisa menjadi bintang di tempat mereka.

Kembalinya penyerang muda asal Perancis, Gabriel Obertan, semakin mengurangi peluang Nani untuk menembus tim utama Manchester United.

Sebelumnya, Nani merasa tidak dibutuhkan oleh sang pelatih dengan mengatakan, “Saya sering berbicara dengan pelatih mengenai penampilan saya. Saya bisa menerima keputusannya tetapi saya ingin lebih sering bermain.”

”Setelah Cristiano Ronaldo pergi, saya ingin mendapat peran yang lebih besar, tetapi pelatih yang menentukan. Melawan Chelsea, saya ingin turun tetapi hal itu tidak terwujud. Tetapi Anda harus menerima hal-hal seperti itu, tak ada masalah dengan pelatih,” ujarnya.

Di awal musim ini, Nani juga kerap dikabarkan akan hengkang ke Spanyol, yakni Atletico Madrid ataupun Villareal.



Selengkapnya...

Sabtu, 07 November 2009

Hah..., Sering Stres Cepat Mati???

Ada kalanya stres diperlukan untuk memacu prestasi. Tapi jangan anggap enteng stres yang berulang, karena ia akan seperti badai yang menguras nutrisi otak dan memunculkan berbagai penyakit fisik.

Pilih mana, lari dari tembakan aparat yang menggunakan peluru tajam saat berdemonstrasi menuntut reformasi, atau menghadapi lalu lintas yang macet total selama dua jam karena demonstrasi? Mungkin Anda akan dengan cepat berkata, “Tidak semuanya.” Tapi kalau diharuskan memilih, biasanya orang cenderung memilih lalu lintas yang macet.

Kedua situasi itu memang akan menimbulkan reaksi yang sama pada fisik dan psikis kita. Yaitu stres, dan darah serta adrenalin mengalir deras. Tapi kalau mengacu pada pendapat ahli endokrinologi dari Universitas Rockefeller di New York, Bruce McEwen, sebaiknya pilih ditembaki aparat saja. Bahkan lebih baik dikejar harimau lapar daripada menghadapi kemacetan lalu lintas. Kok, bisa?

McEwen punya alasan. Lari dari tembakan aparat atau dari kejaran harimau hanya akan mendatangkan stres yang singkat walaupun tampaknya lebih menakutkan, sedangkan tubuh kita sudah dirancang supaya mampu menghadapi situasi seperti itu. Lain halnya stres yang lama, berulang-ulang, dan kronis, tubuh kita tidak dipersiapkan untuk itu dan akibatnya dapat merusak otak.

Stres atau keadaan yang menekan secara fisik maupun psikis, sering dianggap sebagai ‘teman’. Disebut teman, karena ada kalanya situasi menekan itu justru mampu menghasilkan prestasi dan produktivitas. Karena itu para psikolog sering menasihati, stres tidak perlu dihindari atau pun dilawan, tapi dikelola.
Sayang, tak semua orang mampu mengelola stres, sehingga banyak penyakit (fisik) yang timbul. Mulai dari maag, liver, jantung, stroke, kanker dan sebagainya. Karena itu semboyan dalam tubuh sehat terdapat jiwa yang sehat, tidak tepat lagi. Ilmu pengetahuan menunjukkan, dalam jiwa yang sehatlah terdapat tubuh yang sehat.

Membentuk Memori

“Perasaan kecewa maupun kehilangan yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari, stres yang berbeda-beda setiap hari, semuanya memberi dampak,” ujar Dra. Nilam Widyarini, MS., lulusan Program Pasca Sarjana Universitas Gadjah Mada, Yogya.

Pengajar di Universitas Atmajaya Jakarta ini lantas menerangkan, keadaan yang menimbulkan stres, baik secara fisik maupun psikis, akan menimbulkan reaksi kimia luar biasa pada tubuh. Segera setelah seseorang mengalami situasi stres, otak akan mengirim pesan kepada saraf agar melepaskan adrenalin dan kimia otak lain, untuk dikirimkan sebagai energi kepada otot.
Yang lebih penting lagi, ada bagian kecil pada otak yang disebut hippothalamus, akan mengirim pesan kepada kelenjar di bawah otak agar mengalirkan hormon corticotrophin ke dalam darah.

Pada gilirannya, hormon ini akan meminta kelenjar adrenal supaya mengeluarkan lebih banyak hormon stres (glucocorticoids). Hormon ini akan memerintahkan tubuh supaya membanjiri darah dengan gula, agar segera memiliki energi untuk lari dari bahaya. Hormon stres terutama sekali tampak ‘menggemparkan’ bagi bagian otak yang disebut hippocampus. Bagian inilah yang memainkan peranan penting dalam membentuk memori.

Stres Berulang

Kadang orang mengalami stres secara berulang, dan akibatnya glucocorticoids akan membanjiri otak. Lama kelamaan manfaat hormon stres hilang, sehingga memori akan memburuk, tingkat energi turun, dan problem kesehatan muncul. Menurut Sapolsky, dalam beberapa hari saja hormon stres meningkat, akan melemahkan (bahkan mematikan) sel hippocampal jika suplai oksigen terhenti, seperti yang terjadi saat stroke atau serangan jantung.

Stres traumatik seperti yang terjadi pada anak-anak korban kekerasan seksual, veteran maupun korban perang, tentu saja lebih besar kemungkinannya merusak otak. Dalam American Journal of Psychiatry dijelaskan bahwa veteran perang rata-rata hippocampal otak kanannya berkurang 8%. Anak korban kekerasan seksual ukuran hippocampal pada otak kirinya berkurang 12%.

Studi lain yang dilakukan intensif selama empat tahun terhadap sekelompok wanita diketahui, mereka yang hormon stresnya sering meningkat, hippocampal pada otaknya berkurang 14%. Dari pemeriksaan pasien depresi diketahui, ukuran hippocampal-nya berkurang 19% dibanding orang yang sehat.

Melihat akibatnya yang sangat buruk itu, satu-satunya cara agar kita tetap sehat adalah sebisa mungkin mengelola stres.



Selengkapnya...

Rabu, 04 November 2009

Hah..., Rossi Balapan Dikalahkan Anak-anak???

Valentino Rossi tengah mengatur jadwal untuk balap motor off road bersama rekan-rekannya di MotoGP. Namun, kali ini bukan untuk tujuan kompetisi melainkan demi mengumpulkan uang bagi anak-anak penderita leukimia di Pesaro, Italia.

Menurut visordown, balapan akan digelar di Cavallara, 40 kilometer dari Pesaro, Minggu 15 November mendatang. Bersama Rossi, hadir pula semua kompatriotnya di MotoGP. Yaitu Andrea Dovizioso, Loris Capirossi, Marco Simoncelli dan Mattia Pasini. Bahkan, mantan juara dunia Kevin Schwantz juga sudah dipastikan hadir.

Rossi selama ini memang dikenal ramah terhadap anak-anak. Meski sedikit tertutup soal kehidupan pribadinya, The Doctor tak sungkan bercengkrama dengan mereka di depan kamera. Selain itu, Rossi juga penyayang hewan yang fanatik. Tahun lalu ketika anjing peliharaannya bernama Guido mati, pria 30 tahun ini menempelkan gambarnya di helm.

Acara amal itu diselenggarakan sepekan seusai Grand Prix terakhir musim ini di Valencia. Meski masih menyisakan satu GP, Rossi sudah dipastikan jadi juara dunia sejak GP di Sepang, Malaysia, 25 Oktober lalu.

Poin The Doctor sudah tidak terkejar oleh pesaing terdekatnya Jorge Lorenzo, Casey Stoner maupun Dani Pedrosa. Itu adalah gelar juara dunia ketujuh bagi Rossi, sekaligus mempertahankan gelar dunianya tahun lalu.



Selengkapnya...

Senin, 02 November 2009

Hah..., Bulan Madu Senilai Rp. 42 Miliar???

Barcelona — Anda ingin berbulan madu di bulan? Ini mungkin bukan omong kosong dan Anda bisa memesan tiketnya mulai sekarang. Pasalnya, pada 2012 sebuah hotel ruang angkasa sudah bisa menerima tamu untuk umum.

Adalah The Galactic Suite Space Resort berbasis di Barcelona yang menjanjikan bakal membuka hotel ruang angkasa pertama. Dengan dana 4,4 juta dolar, atau sekitar Rp 42 miliar, para pelancong bisa beristirahar tiga hari. Biaya ini sudah termasuk dengan ongkos pelatihan selama delapan minggu di sebuah kepulauan wisata tropis.

Selama bermalam di luar angkasa, pihak penyelenggara wisata ini mengatakan, pelacong akan melihat 15 kali matahari terbit dalam sehari dan berkeliling dunia setiap 80 menit. Dan tentu saja, para pelancong juga bisa berjalan di atas dinding layaknya Spiderman.

CEO Galactic Suite Ltd., Xavier Claramunt mengatakan proyek perusahaannya merupakan industri wisata yang memiliki prospek cerah di masa mendatang. “Di masa mendatang akan banyak orang yang ingin merasakan berwisata ke luar angkasa,” katanya.

“Ini sangat normal. Anak-anak berusia 15 tahun sudah bisa merasakan akhir pekan di luar angkasa,” lanjut Xavier.

Galactic Suite Ltd
yang mulai dibangun pada 2007, berharap memulai proyeknya dengan membangun sebuah titik orbit berjarak 450 km dari bumi.

Untuk menempuh jarak itu digunakan wahana berkecepatan 30.000 km/jam. Dua pilot-astronot dan empat penumpang akan melakukan perjalanan selama satu setengah hari bersama wahana antariksa tersebut.

Xavier mengatakan hingga saat ini sudah 200 orang yang tertarik dengan layanan wisata antariksanya. Sementara 43 orang lainnya sudah akan bersiap melakukan perjalanan.

Maukah Anda Berbulan Madu Disana?



Selengkapnya...

Minggu, 01 November 2009

Hah..., Ada Ferrari Terbesar di Dunia???

Abu Dhabi--Ferrari World Abu Dhabi, taman bertema Ferrari pertama dan terbesar di dunia, dipastikan akan dibuka tahun depan. Di fasilitas yang super mewah ini Ferrari menjanjikan berbagai kelengkapan yang akan membangkitkan animo para pencinta Kuda Jingkrak dan keluarga.

Ferrari World yang merupakan milik Aldar Properties PJSC ini didesain dengan atap unik berwarna merah. Menurut Ferrari rancangan atap tersebut diinspirasi dari kurva ganda klasik yang ada di samping bodi mobil sport Ferrari GT.

Dengan ukuran 200.000 meter persegi, logo ini sekaligus menjadi logo terbesar Ferrari yang pernah dibuat.

Para pengunjung Ferrari Word nantinya bisa merasakan permainan khas Ferrari yang sulit ditemukan di tempat lain. Sebut saja, rollercoaster tercepat di dunia dan merasakan lesatan 200 km/jam di atas mobil F1 Ferrari.

Bahkan bila Anda ingin mencoba tekanan G-force pada kokpit mobil F1, di sinilah tempatnya. Selain itu, para pengunjung juga bisa berpesta belanja layaknya ketika mengunjungi Roma, di Italia.

Ferrari World terletak di Yas Island, sebuah kawasan yang diset sebagai daerah kunjungan wisata mancanegara yang berlokasi di Timur Laur Abu Dhabi. Abu Dhabi sendiri pada peta berada di persilangan Eropa, Asia dan Afrika.

Ferrari mengatakan Abu Dhabi sangat tepat dijadikan sebagai Ferrari World mengingat daerah ini merupakan kawasan sport paling popular di United Arab Emirates.



Selengkapnya...

Pengunjung Dunia

Buku Mampir


ShoutMix chat widget

Followers

 

Copyright © 2009 by HAPPY BLOG ONLINE